Botol gelas hitam bekas wadah khemikalia berbahaya (H2SO4 p, HCl p, HClO4 p, HNO3 p, CH3COOH p dsb) banyak berserakan di kolong meja atau di rak. Bahkan ada botol yang berasal dari tahun 80-an, masih berisi khemikalia utuh, namun tentu sudah rusak isinya. Membuang botol semacam ini tidaklah mudah, tidak laku demikian kata pemulung yang biasanya datang ke Lab. Namun target hari ini, membuang sebanyak mungkin barang tersebut dari Lab.