Cara Kerja Ilmu

Makalah ilmiah yang dipaparkan pada simposium bertajuk “11th International Symposium on Soil and Plant Analysis” yang diselenggarakan di Hyatt Vineyard Creek, CA tanggal 20-24 Juli 2009, dapat kita nikmati secara cuma-cuma alias tidak perlu membayar melalui jurnal “Communications in Soil Science and Plant Analysis” issue 1-2 tahun 2012.

Diperlukan waktu 2,5 tahun sejak makalah tersebut dipresentasikan, untuk kemudian dapat diakses oleh masyarakat umum. Untuk menyusun makalah itu sendiri tentu diawali dengan sebuah penelitian, taruhlah diperlukan waktu rerata 2,5 tahun yang digunakan untuk: membuat proposal, melakukan percobaan dan pengambilan data, serta penulisan artikel. Kalau kita hitung total diperlukan waktu 5 tahun, agar sebuah gagasan menjelma menjadi satu publikasi ilmiah.

Bahwa publikasi ini gratis, kita sangat bersyukur. Banyak sekali publikasi ilmiah yang dijual mahal, sampai 33 USD per atikel-nya. Meskipun gratis, tidak semua kita mau membacanya, bahkan bahwa publikasi ini gratis pun banyak yang tidak tahu.

Menyambut terbitnya SK Dirjen Dikti Nomor: 152/E/T/2012, tertanggal 27 Januari 2012 tentang : “Publikasi Karya Ilmiah”, selayaknya negeri yang kaya raya ini melanggan semua jurnal ilmiah yang ada, bahkan kalau perlu memilik seluruh back-files-nya. Kemudian memudahkan masyarakat Indonesia untuk dapat membacanya satu-persatu, menyemangati mereka untuk mendiskusikan isi artikel2 tersebut, dilanjutkan dengan memperbanyak penelitian, menuliskan hasil-hasilnya sehingga terwujud menjadi artikel ilmiah yang baru.

Membaca dan menulis artikel ilmiah, perlu menjadi “way of life” bagi setiap peneliti. Hanya dengan langkah demikianlah, dunia ilmiah kita akan maju secara sistematik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.